Alasan Seseorang Menyerah Untuk Turunkan Berat Badan
Banyak cara yang dilakukan untuk menurunkan berat badan, namun apa yang terjadi jika cara-cara tersebut tak kunjung menurunkan berat badan. Dengan begini anda akan merasa menyerah dengan apa yang anda lakukan selama ini.
Mungkin berikut ini adalah beberapa alasan anda menyerah untuk menurunkan berat badan :
1. Rindu makanan favorit
Ini merupakan hal yang paling tidak bisa dihindari, biasanya anda memakan burger, piza, nasi goreng, mie goreng, bakso, gorengan dan aneka makanan lainnya, dan tiba tiba anda harus menghindari makanan tersebut pasti ini akan menjadi hal yang sangat sulit bagi anda. Pada saat melakukan diet tiba-tiba anda merindukan makanan favorit dan setelah memakannya anda berpikir membatalkan kegiatan diet yang anda lakukan selama ini.
2. Hasilnya tidak terlihat sama sekali
Usaha yang anda lakukan untuk menurunkan berat badan ternyata tak membuahkan hasil, anda sudah menahan lapar dan menahan untuk memakan makanan yang sudah membuat lidah anda mengeluarkan liur lantaran membayangkan betapa enaknya makanan tersebut. Namun dengan semua cara yang anda lakukan satupun tidak ada yang membuahkan hasil hal ini akan membuat anda menyerah dan merasa selama ini yang anda lakukan hanya sia-sia.
3. Tidak suka olahraga
Selain menahahan selera dan mengurangi porsi makan, olahraga juga sangat di butuhkan untuk dapat membantu mengurangi berat badan. Namun jika anda adalah salah satu orang yang tidak menyukai olahraga mungkin akan sulit bagi anda untuk mengurangi berat badan hal ini akan memicu anda menjadi menyerah untuk menurunkan berat badan.
4. Sering merasa lapar
Rasa lapar memang tidak bisa di hindari terlebih lagi bagi anda yang biasanya memiliki pola makan yang tidak teratur. Jika rasa lapar sering menghampiri anda mungkin sangat sulit untuk menahannya, pada saat anda sedang melakukan usaha untuk menurunkan berat badan maka anda harus mengurangi porsi makanan. Namun hal tersebut membuat anda cepat merasakan lapar karena tidak bisa menahan lapar anda mengurungkan niat anda untuk menurunkan berat badan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar